Lomba Kreativitas Milenials

Hi Milenials! Ikatan Alumni Tambang ITB bekerja sama dengan Warta Ekonomi Books mengajak kalian para Mahasiswa Tugas Akhir ataupun ... thumbnail 1 summary

Hi Milenials!

Ikatan Alumni Tambang ITB bekerja sama dengan Warta Ekonomi Books mengajak kalian para Mahasiswa Tugas Akhir ataupun Fresh Graduates (max.2 tahun kelulusan) min.S1 untuk bergabung di kompetisi 3 Minutes to Innovate, Mining & Energy Series yang menjadi ajang pencarian ide - ide out of the box ilmiah dari kamu semua. 
Kompetisi ini diselenggarakan untuk menjadi jembatan langsung dunia pendidikan dan industri pertambangan dan energi di Indonesia. 

Lebih dari itu, melalui kegiatan ini, kamu juga akan berkesempatan untuk networking di industri, tampil di depan para juri - juri ternama dan yang pasti kamu bisa sampaikan ide - ide  yang brilian kamu kepada semua orang! 

Gimana caranya?

1. Rekam presentasi tentang skripsi/tesis/disertasimu selama 3 menit saja tanpa jeda ataupun editing lainnya. Kamu hanya boleh memakai 1 slide presentasi yang merepresentasikan ide kamu.

2. Taruh logo 3minutes2innovate di bagian awal video kamu.

3. Upload videomu di Youtube, Instagram dan social mediamu.

4. Register dan submit ke pendaftaran panitia di www.3minutes2innovate.id

5. Ajak teman-temanmu untuk like and share sebanyak mungkin videomu untuk jadi Juara Terfavorit pilihan Netizen.

Bagi 20 finalis terpilih akan diundang ke malam puncak kompetisi di 24 April 2019 untuk langsung membawakan #3Minutes2Innovate di depan juri-juri hebat dari industri pertambangan dan energi. 

Kompetisi ini GRATIS tanpa dipungut biaya sepeser pun. Pendaftaran dan video kamu kita tunggu sampai 31 Maret 2019!

Informasi dan persyaratan lebih lanjut, bisa cek posternya atau akses ke website di www.3minutes2innovate.id